Menghitung Nilai Fungsi - Matematika Kelas 8

Fungsi dalam matematika mungkin sudah terdengar tidak asing lagi bagi kita. Dan pada pertemuan sebelumnya kamu telah mengetahui bahwa fungsi dinotasikan dengan huruf kecil seperti f, g, h, atau huruf-huruf lainnya. Pada dasarnya di dalam suatu fungsi di terdapat istilah notasi, domain, dan range. Pada fungsi f yang memetakan dari himpunan A ke himpunan B, jika maka peta atau bayangan x oleh f dinotasikan dengan . Perhatikan ilustrasi pada gambar dibawah ini.

Gambar tersebut menunjukkan contoh fungsi dari himpunan A ke himpunan B menurut aturan f:x-->2x+1 ini berarti fungsi f memetakan x ke 2x + 1. Oleh karena itu bayangan x oleh fungsi f adalah 2x + 1. Sehingga dapat dikatakan bahwa f(x)=2x+1 adalah rumus untuk fungsi f tersebut.

Baca Juga : Soal Ulangan Harian Pola Bilangan Kelas 8{alertWarning}

Jadi, Jika fungsi f memetakan x ke ax+b dengan x anggota domain f, maka rumus fungsi f adalah f(x)=ax + b , Dengan f(x) adalah nilai fungsi, a adalah koefisien x, dan b adalah konstanta serta x adalah variabel.

Nah pada kesempatan kita kali ini, kamu akan mempelajari cara menghitung nilai fungsi. Setelah itu diharapkan kamu juga nantinya dapat memecahkan masalah yang berkaitan dengan nilai fungsi.

Memahami Konsep Transformasi dengan Mudah
Translasi adalah suatu perpindahan semua titik pada suatu bidang dengan jarak dan arah yang sama. Mari kita pelajari selengkapnya hanya dikelasmat.com
Memahami Konsep Transformasi dengan Mudah

Untuk itu, silahkan kamu melanjutkan membaca dan mempelajari bahan ajar ini sampai kamu benar-benar menguasai materi menentukan nilai fungsi dengan benar

Sebuah fungsi f dari himpunan A ke B didefinisikan sebagai berikut! f(x) = 3x – 4, dan x ∈ A. Jika A = {1, 2, 3, 4}, tentukanlah f(2) dan f(4)

Penyelesaian: Diketahui : f(x) = 3x – 4,
maka : f(2) = 3(2) – 4 = 6 – 4 = 2
f(4) = 3(4) – 4 = 12 – 4 = 8
Jadi nilai f(2) = 2 dan f(4) = 8

{alertSuccess}

Contoh 2.
Diketahui fungsi f memetakan x ke 2x-2 pada himpunan bilangan bulat. Tentukanlah :
a. f(1)
b. f(2)
c. bayangan (-2) oleh f
d. nilai f untuk x = -5
e. nilai a untuk f(a) = 8
Jawab :
Diketahui \(f:x \to 2x - 2\) dengan demikian f(x) = 2x – 2 , sehingga :
a. f(1) = 2(1) – 2 = 0
b. f(2) = 2(2) – 2 = 2
c. bayangan (-2) oleh f sama dengan f(-2) = 2(-2) – 2 = -6
d. nilai f untuk x = -5 adalah f(-5) = 2(-5) – 2 = -12
e. diketahui:\(\begin{array}{l}f(a) = 8\\ \Leftrightarrow 2a - 2 = 8\\ \Leftrightarrow 2a = 10\\ \Leftrightarrow a = 5\end{array}\)
Jadi nilai a untuk f(a)=8 adalah 5.
{alertSuccess}
Untuk lebih jelasnya silahkan lihat materi ajar pada frame berikut:

Dan Video ini adalah Penjelasan singkatnya.

Setelah memahami materi ajar di atas, silahkan kerjakan lkpdnya agar pemahamanmu semakin mantap.

ArRahim

Terlahir untuk mengekspresikan, bukan untuk membuat terkesan

1 Komentar

Lebih baru Lebih lama